Jumat, 19 Februari 2016

Macam-Macam Jenis Pelaksanaan Haji

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Sahabat sekalian, berikut adalah macam-macam atau jenis pelaksanaan ibadah Haji.

Pelaksanaan Ibadah Haji Ifrad, Qiran dan Tamattu


Pelaksanaan ibadah haji ada tiga sebagaimana Ummul Mu'minin Aisyah RA yaitu: Dari Aisyah RA, sesungguhnya ia berkata: Kami keluar bersama Rasulullah Saw pada tahun haji Wada. Diantara kami ada yang ihram untuk umrah, ada yang ihram untuk haji, dan ada pula yang ihram untuk haji dan umrah, sedangkan Rasulullah Saw berihram untuk haji. Adapun orang yang berihram untuk haji (ifrad), ataupun berihram untuk haji dan umrah (qiran), maka dia tidak boleh tahallul sampai hari nahar. HR. Muttafaqun 'Alaih. Hadistnya sebagai berikut:




Berdasarkan hadist tersebut pelaksanaan ibadah haji dapat ditempuh dengan salah satu dari tiga cara, yaitu: Tamattu, Ifrad dan Qiran. Penjelasan, pembahasan,arti, pengertian istilah haji ifrod, Qiron dan Tamatu secara singkatnya adalah sebagai berikut:
1- Haji Tamattu: Adalah mendahulukan ihram untuk umrah sebelum ihram untuk haji dengan melafadzkan niat umroh.
2- Haji Ifrad artinya adalah mendahulukan ihram untuk haji sebelum ihram untuk umroh dengan melafadzkan niat haji.
3- Haji Qiron ialah melakukan ihram haji dan umroh secara bersamaan dengan melafadzkan niat haji dan umroh.


Artikel Selanjutnya:
- Penjelasan Lengkap Tentang Haji Tamattu, Qiron dan Ifrod
- Syarat dan Rukun Umroh/Umrah dan Haji (Pengertian, Penjelasan, Perbedaan)
- Biro Travel, KBIH Umroh/Umrah Haji ONH Plus Reguler Bagus di Garut
- Jadwal Keberangkatan Umroh / Umrah Tahun 2016
- Travel Umroh, Haji Khusus, KBIH Bagus di Garut, Tasikmalaya, Bandung



Tidak ada komentar:

Posting Komentar